Manfaat Bawang Putih Untuk Kesehatan

Manfaat bawang putih untuk kesehatan – Allium sativum atau biasa kita sebut dengan bawang putih merupakan tanaman herbal semusim berumpun yang mempunyai daun kurang lebih 60 cm.

Biasanya banyak ditanam pada ladang-ladang dekat daerah pegunungan yang cukup mendapatkan sinar matahari. Sejak zaman Yunani dan Romawi kuno, bawang putih telah banyak digunakan sebagai obat, seperti halnya pada resep makanan Libanon.

Berikut 6 Manfaat Bawang Putih Untuk Kesehatan :

1. Menurunkan Kolesterol

Dalam penelitian dahulu, yang ada dalam Journal of Postgraduate Medicine melaporkan menkonsumsi sekitar 10 gram bawang putih mentah setiap harinya dapat menurunkan kolesterol cukup drastis dalam dua bulan.

2. Mengobati Jerawat Membandel

Angewandte Chemie menunjukan, bawang putih memiliki kandungan allicin yang bisa membantu membunuh bakteri penyebab kemunculan jerawat pada wajah, karena ada antibakteri pada kandungannya. Kandungan sulfat yang terbentuk dari dekomposisi allicin juga dapat membantu menghilangkan bekas jerawat, dan alergi penyakit kulit.

3. Melawan Penyakit

Salah satu manfaat bawang putih yang terkenal adalah mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Sebuah studi menemukan bahwa suplemen bawang putih yang dikonsumsi setiap hari mampu melawan penyakit pilek hingga 63 persen dibandingkan dengan plasebo.

Baca Juga : Manfaat jahe merah

4. Menyehatkan Jantung

Bawang putih juga berpotensi baik untuk mencegah risiko penyakit jantung. Selain itu bawang putih telah dikenal sebagai pengobatan tambahan dalam menurunkan kolesterol dan tekanan darah, yang pada akhirnya mengurangi risiko aterosklerosis.

5. Baik Untuk Lever

Bawang putih memiliki sifat detoks, yang berarti bisa membantu Anda dalam menyingkirkan racun di dalam tubuh. Sehingga hal ini mampu mendukung kesehatan lever.

6. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Sering mendapat saran untuk banyak makan bawang putih saat musim hujan? Hal ini karena bawang putih mengandung serangkaian bahan alami yang bermanfaat untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Related Posts

Tinggalkan Balasan